Vaduz - Setelah Stefano Pioli, kini giliran Antonio Candreva yang menegaskan kalau hubungannya dengan pelatih Inter Milan itu baik-baik saja sampai saat ini.
Pioli ditunjuk sebagai pelatih baru Inter menggantikan Frank de Boer. Kedatangan Pioli juga disertai beberapa isu terkait kepergian beberapa pemain di bursa transfer Januari nanti.
Salah satu pemain yang disebut-sebut bakal hengkang adalah Candreva yang notabene baru bergabung ke tim musim panas lalu. Ini terkait masa lalu Candreva dan Pioli semasa kerja bareng di Lazio.
Pioli disebut kecewa dengan sikap Candreva yang kabarnya ngambek karena gagal pindah ke Inter musim panas 2015. Puncaknya adalah Pioli mencabut ban kapten Lazio dari lengan Candreva dan memberikan kepada Lucas Biglia.
Tapi, Candreva pun sama seperti Pioli bahwa masa lalu lebih baik dilupakan. Pasalnya kedua orang itu punya misi penting untuk menyelamatkan musim Inter yang buruk saat ini.
[ Baca juga: Candreva-Pioli Bakal Baik-Baik Saja di Inter ]
"Tentu saja tidak ada masalah sama sekali. Sudah banyak pemberitaan di sana-sini, tapi semoga saja musim baru Inter akan segera dimulai, karena kami punya ekspektasi tinggi. Kami sudah melupakan jauh-jauh apa yang telah terjadi," ujar Candreva seperti dikutip Football Italia.
Candreva adalah pilihan utama Inter sejauh ini dengan torehan satu gol dan tiga assist dari 16 penampilan di seluruh kompetisi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar