Dortmund - Tak ada gol tercipta dalamderby Ruhr antara Borussia Dortmund vs Schalke 04. Laga yang relatif minim peluang itu berakhir 0-0.
Pertandingan yang berlangsung di Signal Iduna Park, Sabtu (29/10/2016) malam WIB tersebut berlangsung ketat sejak selepas sepak mula. Dortmund yang berusaha mengontrol penguasaan bola dibuat tak nyaman dengan pressing gencar Schalke.
Tekanan dari Schalke terbukti efektif, dengan Dortmund tak sekalipun mencatatkan percobaan tepat sasaran sepanjang babak pertama. Sementara satu-satunya upaya tepat target Schalke lahir dari sepakan lemah Leon Goretzka di menit ke-22.
Dortmund sempat mengklaim penalti ketika sepakan Ousmane Dembele membentur lengan Benedikt Howedes. Tapi wasit bergeming.
Schalke mengancam di awal babak kedua melalui sepakan Sead Kolasinac, menyembut umpan Johannes Geis. Bola masih mudah diamankan Roman Buerki.
Dortmund terus dibuat kesulitan oleh Schalke. Peluang terbaik mereka baru tercipta di menit ke-73, ketika Mario Goetze mengarahkan sepakan dari jarak dekat. Tapi upayanya bisa digagalkan Ralf Fahrmann.
Upaya lain dari Dortmund lahir dari kaki Pierre-Emerick Aubameyang di menit ke-81. Tapi itu pun tak membuahkan hasil karena melebar ke kanan.
Pada akhirnya kedua tim sama-sama tak mampu mendapatkan gol. ESPN mencatat Dortmund punya 66% penguasaan bola, melepaskan sembilan tembakan namun hanya satu yang tepat sasaran. Schalke di sisi lain punya delapan upaya dan dua mengarah ke gawang.
Hasil imbang ini membuat Dortmund memperpanjang laju tanpa kemenangan mereka di Bundesliga. Sudah empat laga terakhir Die Borussen tak merasakan angka penuh, dengan satu kekalahan diikuti tiga kali imbang secara beruntun. Mereka ada di posisi lima dengan 15 poin dari sembilan pekan.
Sedang Schalke ada di posisi 12 dengan delapan angka. The Royal Blues melewati empat partai terakhir tanpa kalah, memetik dua kemenangan dan dua hasil imbang.
Susunan pemain:
Dortmund: Burki; Piszczek, Sokratis, Ginter, Passlack (Guerreiro 71'); Weigl; Pulisic, Kagawa (Schuerrle 79'), Gotze, Dembele (Rode 87'); Aubameyang
Schalke: Fahrmann; Howedes, Naldo, Nastasic; Schopf, Goretzka, Geis, Bentaleb (Stambouli 90'), Kolasinac; Di Santo (Choupo-Moting 63'), Meyer (Konoplyanka 75')
Tidak ada komentar:
Posting Komentar