Dortmund - Direktur Olahraga Borussia Dortmund Michael Zorc menegaskan tak berniat mendatangkan pemain baru bulan Januari nanti, walapun saat ini skuatnya masih dibelit cedera.
Perkara cedera sudah menganggu langkah Dortmund di awal musim ini dengan Erik Durm, Neven Subotic, Marco Reus masih harus menepi akibat masalah tersebut.
Akan tetapi, Zorc yakin Dortmund memiliki kedalaman skuat yang cukup untuk mengatasinya terlebih ada perkembangan positif terkait kepulihan para pemain tersebut.
"Saya tidak melihat adanya kebutuhan untuk melakukan transfer musim dingin," kata Zorc kepada Sport Bild yang dikutipSoccerway.
"Para pemain kami yang sebelumnya cedera mulai kembali satu per satu. Situasinya akan membaik setelah seluruh pemain pulih dan kembali main," sebutnya.
Di musim panas lalu Dortmund merekrut sejumlah pemain seperti Mario Goetze, Andre Schuerrle, Ousmane Dembele, Marc Bartra, Raphael Guerreiro, Sebastian Rode, Emre Mor, dan Mikel Merino. Saat ini tim besutan Thomas Tuchel itu masih terpaku di posisi enam klasemen Bundesliga dengan pencapaian 15 poin dari sembilan pertandingan, terpaut delapan angka dari Bayern Munich di puncak klasemen.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar